top of page

MilleaLab Appreciation Day #2:Irma Widyastuti,Peringkat 1 Kompetisi Video Reels


“Pendidik dan peserta didik merupakan satu kesatuan yang mesti bergerak bersama-sama dalam dunia pendidikan. Tidak hanya mengenai teknologi Virtual Reality, MilleaLab pun mendorong apresiasi dan hormat antara satu sama lain melalui MilleaLab Appreciation Day.



Sudah semestinya seorang peserta didik mengapresiasi jasa para pendidiknya melalui berbagai cara. Setidaknya itulah yang dilakukan Irma Widyastuti, seorang peserta didik di MAN 2 Kota Madiun, Jawa Timur, yang mengapresiasi pendidiknya melalui kompetisi video reels di MilleaLab Appreciation Day. MilleaLab Appreciation Day merupakan salah satu campaign yang MilleaLab adakan sebagai apresiasi terhadap dunia pendidikan Indonesia. Lebih tepatnya, apresiasi kepada pendidik dan peserta didik yang berperan penting dalam pendidikan. Sebagai peraih peringkat pertama pada kompetisi video reels, Irma mengaku bahwa konsep video yang diangkat olehnya merupakan bentuk apresiasi dan rasa hormatnya terhadap para pendidik.


“Motivasinya ya ingin menambah pengalaman, apalagi terkait pengapresiasian terhadap pendidik. Untungnya MilleaLab mengadakan lomba ini, jadi saya tertarik untuk berpartisipasi,” ujar Irma. Terlebih, Irma percaya bahwa jati dirinya yang sekarang merupakan hasil dari jerih payah para pendidik. Bagaimanapun perlakuan dan sikap pendidik terhadap kita, kita mesti menghargai usaha dan kerja keras pendidik dalam mendidik kita. Ketika berbicara mengenai peran pendidik dan peserta didik dalam mengapresiasi satu sama lain, akan erat kaitannya dengan MilleaLab itu sendiri.


MilleaLab merupakan platform inovatif edukasi teknologi (EdTech) yang mengandalkan teknologi Virtual Reality (VR) sebagai fondasi utamanya. Penawaran ruang lingkup tiga dimensi yang imersif sekaligus interaktif tentunya dapat memberikan kesan realistis tersendiri bagi penggunanya. Dalam konteks ini, peserta didik lah yang menjadi penggunanya. Kendati demikian, MilleaLab tidak hanya mendorong kemajuan pendidikan Indonesia, tetapi juga mendorong apresiasi peserta didik terhadap pendidiknya melalui MilleaLab Appreciation Day di 2023 ini. Kembali kepada kisah Irma sebagai pemenang kompetisi video reels, Irma mengaku bahwa satu-satunya tantangan dalam proses pembuatan videonya datang dari pihak eksternal.


“Tantangan yang terjadi saat membuat videonya ya saat mengambil video di tempat umum. Jadi banyak orang yang lewat dan berbicara. Cara mengatasinya ya dengan memilah waktu yang sesuai agar bisa maksimal hasil dari pengambilan videonya,” ujar Irma. Menariknya, ini adalah kali pertama Irma menjadi peserta dari kompetisi pembuatan video, khususnya video reels. Alhasil, Irma berhasil mendapatkan satu perangkat kacamata VR yang diharapkan dapat menunjang pembelajarannya sekaligus menjadi wadah untuk penyaluran hobinya.


MilleaLab telah menjadi wadah bagi Irma sebagai peserta didik untuk menyumbangkan perasaan apresiatif terhadap pendidik. Tidak hanya Irma yang akan merasakan dampaknya. Seluruh peserta didik tentunya akan terinspirasi oleh kisah kemenangan Irma dalam kompetisi tersebut. “MilleaLab Appreciation Day itu program kegiatan yang memiliki kesan sangat positif. Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada MilleaLab karena telah mengadakan lomba ini sehingga saya bisa menambah wawasan saya,” tutup Irma.

bottom of page